Berlangsung di Pantai Putri, Desa Segaran, Batujaya, Karawang Utara, Sabtu & Minggu (27-28/1), Honda ADV Club Karawang Owner (HACKER) menggelar kegiatan dalam rangka memperingati Anniversary ke-4 bertajuk “H4CKER 4EVER”.
Selain jadi ajang kumpul dan silaturahmi sesama bikers, agenda H4CKER 4EVER ini juga dimanfaatkan sebagai Family Gathering bagi keluarga para member, sekaligus menggelar Musyawarah Besar (Mubes) untuk membahas pembentukan struktur organisasi Hacker dengan diikuti 20 peserta.
Kegiatan ini dimulai dengan silaturahmi dan perkenalan dengan anggota baru dan saudara, serta sambutan dari Ketua HACKER Periode 2019 – 2024 yang dilanjutkan dengan pemilihan Ketua HACKER masa bakti 2024-2026 serta dipuncaki seremonial dan serah terima Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) dari Ketua lama ke Ketua baru, sekaligus pelantikan anggota baru HACKER.
Acara ditutup dengan makan bersama yang menambah suasana kekeluargaan kian erat. Ketum HACKER Periode 2024-2026, Bro Mukhodori a.k.a Bro Kobar mengatakan mengucapkan terima kasih kepada Ketua sebelumnya terhadap komunitas motor HACKER yang telah menumbuhkan rasa persaudaraan lekat walaupun banyak rintangan yang harus di hadapinya.
“Kita bisa berjuang bersama dan bertahan hingga 4 tahun lamanya. Terima kasih Om Jo atas dedikasinya terhadap komunitas HACKER” ujarnya.
Bro Kobar juga menyampaikan akan meneruskan program yang telah berjalan melengkapi dari segi kekurangannya. “Tugas kami belum selesai dan harus bisa mencapai periodik dimana HACKER bisa beranggotakan banyak. Kami juga mohon dukungan Ikatan Motor Honda Karawang (IMHK) selaku pucuk pimpinan komunitas varian motor Honda di wilayah Karawang,”tutup Bro Kobar. /Denres




