Nenk Keysha, panggilan sayang Dodi yang disematkan buat salah satu maskot Kirana andalannya kembali unjuk gigi gaess. Masih di jalur yang sama, yaitu pemula mothai a.k.a rookies thailook kembali menjadi tema favorit owner di tengah kesibukanya memimpin gerai Key Speed Shop miliknya. “Betewe, ini merupakan modif kedua yang sengaja kupersiapkan demi terus eksis dan menjadi yang terbaik di genrenya,”ucap bos Key.

Didukung 2 sohib yang juga creator beken dari Jabar and Jateng, perubahan cub terlaris Honda berakte tahun 2003 ini menunjukan perubahan kian drastis, special universal look bareng new colour persembahan Podo Penak’e Paint & Modified Cikarang. “Awalnya sih mau pake warna biru sob, karena sudah banyak modifstylerz yang mengaplkasi, akhirnya ungu violet resmi kuadopsi bareng proses pengecatan menggunakan Colour King yang sudah di mix berfinishing Blinken,”buka painter bersapaan mas Pri yang kreasinya sontak dikolaborasikan manis dengan custom stripping by Ransshop, Kudus.

Untuk dek tengah serta kedok headlamp bagian dalam, Dodi masih mengandalkan laminasi karbon, diimbangi sepasang spion. Sedangkan set saklarnya dibuat ngejreng with variasi orange, berikut tutup master Fastbike, handgrip Nitex dan juga handle DBS rainbow. Sementara detailing, berikut penutup paras cantik Nenk Keysha, pelek Rev It feat penggilas aspal Vee Rubber dan Duro dihadirkan ditengah kawalan ciet Fastbike, sekaligus ajrutan belakang Fast Bike diatas lengan ayun SPS maupun pancangan muffler Daeng. Sweet. /Bradz

Data Modifikasi:
Handel: DBS, Handgrip: Nitex, Gas Spontan: KTC, Tutup Master: Fasbike, Pelek: Rev It, Ban Dpn: Vee Rubber, Ban Blk: Duro, Cakram: Fastbike, Kaliper: Brembo, Suspensi: Fast Bike, Swingarm: SPS, Footstep: Variasi 2 Tone, Set Stand: Heng, Knalpot: Daeng, Saklar: Variasi, Epoxy: Belanova, Cat: Colour King, Clear: Blinken, Sticker: Ranshoop-Kudus, Painter: Podo Penak’e Paint & Modified, Perum Jaya Sampurna Residence Blok D1/08, RT38/14, Desa Jayasampurna, Kec Serang Baru-Cikarang Selatan (081288432125), Modifikator: Key Speed Shop, Kp. Rawa Citra (Desa Telaga Asih), Cibitung, Kab Bekasi-Jawa Barat (085695667598)