Sukses bareng bisnis variasi yang dirintis di kota Kuningan hingga dikenal di beberapa daerah di Jawa Barat, pria yang akrab disapa Anton from gerai Semmoc Concept dipastikan enggan meninggalkan dunia modif kuda besi. Ungkapan ini dibuktikan dengan sebiji Scoopy berakte tahun 2011 yang resmi dirilis nyentrik demi meramaikan kompetisi elegant style yang kerap diikuti.
Perubahan simple nan eye catching diakui menjadi penguat tema universal doi saat tangan jahil Berry dari markas Ards Custom Cirebon selaku eksektor merenovasi area uniform plastic skutik andalan sayap tunggal bareng warna pink berkombo krem yang dihasilkan dari semburan cat berlabel Blinken. “Sengaja gua tampil non stripping, biar serasi bareng balutan custom jok beraura mewah, berikut trend blink blink untuk menemani keserasian asesoris di wilayah kemudi bro,”terang modifikator.
Selanjutnya,perubahan signifikan tak ketinggalan turut menghias sektor kaki yang sepakat memamerkan sepasang pelek Power berlapis gold dengan lilitan karet langsing FDR. Keduanya kompak dikawal bottom Scarlet dan Sokbreker Ohlins, diikuti kaliper Nissin sebagai pemutar laju harian. “Kian maksimal, kick stater dan footstep kuremajakan variasi Fastbike yang disuguhkan sebagai closing penegas performa elegant style,”sahut Anton Semmoc. Rob