Berkibar raya sejak resmi diikrarkan 1 Oktober 2017 lalu membuat keluarga besar HRV Club Indonesia (HCI) Chapter Lampung terus mewarnai positif dunia otomotif negeri ini. Salah satunya aksi kreatif yang layak diapresiasi bareng agenda baksos yang dilakukan pada hari Sabtu (16 Mei 2020) sukses dihelat dalam rangka berbagi di bulan suci Ramadhan.

“Ini merupakan kegiatan kali kedua kami, berikut bertujuan untuk membantu sesame ditengah kondisi pandemic Covid 19 yang melanda di wilayah Lampung,”buka Danang, Ketua HCI Lampung. Baksos kali ini memang dilakukan secara berbeda dari tahun sebelumnya. Sementara total bntuan ada 86 paket sembako yang berhasil dikumpulkan seluruh member HRV Club Indonesia Chapter Lampung, dimana setiap kemasannya terdiri dari beras, minyak goring, mie instan dan gula.

Menariknya, untuk pendistibusiannya sengaja dilakukan secara terpisah dan serentak mendatangi rumah warga yang ada di 7 Kecamatan di lingkungan sekitar member, mulai dari Tanjung Karang Barat, Sukarame, Kemilung, Pahoman, Kedamaian, Metro dan Talang Padang. “Semua berjalan lancar sesuai dengan himbauan social distancing yang kami sepakati bersama saat melakukan kordinasi di halaman RM Begadang 5 (bypass Soekarno Hatta Lampung) pukul 14,00 wib sebagai titik kumpul momen indah ini,”kompak Rahmat Batubara dan Herman Muntako yang didaulat menjadi kordinator aksi baksos.

Danang berharap Baksos Ramadhan HRV Club Indonesia Chapter Lampung ini bisa menumbuhkan ekstra empati seluruh member untuk selalu peduli kepada lingkungan, khususnya masyarakat sekitar yang kurang mampu, apalagi saat menghadapi bulan Ramadhan di tengah badai Covid 19. “Semoga bisa bermanfaat dan memotivasi seluruh pihak untuk ikut peduli sesama, berikut saling memberi rasa optimis jika bencana virus corona ini akan segera berlalu dan Lampung kembali kondusif seperti yang kita cita citakan bersama,”tutupnya. Aamiin. /Robz