Bro Arismanto benar benar layak disebut modifstylerz sejati. Pasalnya setelah viral serta sukses merilis gacoan street bike di percaturan modifikasi tanah air, pria ber KTP di bilangan Koto Sungai Sariak, Kab Padang Pariaman, Sumbar tersebut lagi lagi memperkenalkan maskot terbarunya, yaitu Honda Beat di genre baby indo look style.
“Buat nambah koleksi, sekaligus persiapan eksis di dunia motocontez saja om. Namun genrenya lebih ke arah professional, karena modifikasi lumayan tidak terbatas. Jadi skuad Hi Tech Modification feat MM Modified yang kupercaya menangani proses make overnya bisa bebas mengekspresikan sesuai yang kumau,”ujarnya, ramah.
Untuk peremajaan bodi, bro Abenk, painter yang juga modifikator secara lugas mempersembahkan semburan cat Nebula Hijau Mint yang membuat Beat keluaran 2011 lalu memiliki paras stylish, di dukung custom stripping dan lapisan jok berlogo Nathong. Handlenya diganti merek Brembo Costacorta bareng handgrip Ariete, stabilizer Matris, berikut oil cooler Morin di wilayah deknya.
Sementara itu pasukan MM Modified menambahkan jika kedua sepatu maskot konsumennya sudah digauli pelek hedon X-Mode, masing masing dililit kompak pelumat aspal FDR. Peredam hentakan depannya pun mengadopsi RT Stage bareng single disk variasi yang pakem cekik kaliper Brembo.
“Lebih lanjut, buat buritannya, kita sepakat meletakan suspensi WP om. Cover kipas berlogokan Motostylerz dan filter udaranya didandani dengan trend karbon, diikuti multi detailing, baik seputar bodi maupun CVT yang semuanya mengandalkan baut titan. Setelah itu barulah closingnya memunculkan Daeng Muffler bercorak sama,”info Abenk Hitech. /MS-1
Data Modifikasi:
Pelek: X-Mode, Ban: FDR, Kaliper: Brembo, Shockbreaker: RT Stage, Suspensi: WP, Kick Stater: Variasi, Set Stand: Variasi, Oil Cooler: Morin, Stabilizer: Matris, Gas Spontan: KTC, Handle: Brembo Costacorta, Cat: Nebula, Clear: Sikken, Modifikator: Hi Tech Modification feat MM Modified, Jl. Gajah Mada Dalam 77A ( Samping Kampus Bung Hatta 3), Gunung Pangilun, Kota Padang, Cp: 082383546171