Sepakat hijrah dari kota Sragen ke daerah Cikarang menjadi cerita seru perjalanan Supriyono yang kini beken sebagai salah satu modifikator berprestasi di pulau Jawa. Pengalaman di bidang painting saat berstatus karyawan di beberapa perusahaan diakui memberi semangat tersendiri pria bersapaan Mas Pri untuk mencoba jalur modifikasi yang pernah dilakoni sejak remaja. “Kelar berhasil merenovasi Satria FU berpenampilan elegant style, gua optimis resign dari pekerjaan lama dan fokus menggeluti modif kuda besi sebagai pekerjaan utamaku,”kenang suami Panca Indriani.
So, Beberapa karya menarik mulai diluncurkan doi, special bareng maskot otostylerz berpataka Ban Cilik Auto Concept alias B’CAC yang noatebene konsumen, sekaligus sahabat penyuka motocontez. Bergabung dengan club ini, genre fashion, ceper, thailook hingga bejekan bertongkrongan racing secara perlahan sukses dirilis doi, berikut menjadi image kuat mabes berpanji Podo Penak’e Paint & Modified milikya sejak 2012 silam . Bukan itu saja bro, pedepokan beralamat di Ruko Palazzo, Villa Mutiara 2 Cifest, Cikarang Selatan ini juga dipastikan menjadi salah satu kongkow wajib modifstylerz seantero Cikarang dan beberapa daerah lain lho.
Meski hasil kreatifitasnya kerap mendapat apresiasi berupa prestasi di ajang bergengsi, tak membuat ayahanda Nabila ini berbesar hari. Belajar secara otodidak tanpa lelah continue dilakukan, khususnya mendalami trend baru yang berkembang di dunia modifikasi. Hal ini dibuktikan dengan menambah amunisi gerainya berupa jasa karbon printing yang siap menunjang kinerjanya sebagai modifikator multi talenta. “Semoga bisa terus memanjakan konsumenku, berikut mewujudkan misi memperkenalkan modifikasiku secara menasional,”tutup doi, santun. Dhany/MS-1
Podo Penak’e Paint & Modified
Ruko Pallazo R 01 No.09, Villa Mutiara 2, Cifest, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi-Jawa Barat
CP: 081288432125