Pernah perform bareng motor andalan bergenre Flat Tracker, Dhani Athul from Sarayuda, Kab Ciamis kembali menggetarkan kancah modifikasi. Tentunya setia di jalur Kustom Kulture yang kali ini dipersembahkan bareng basic i A100 bertongkrongan Café Racer. “Gua pilih sport keluaran Suzuki karena memang langka dikreatifi kawan kawan sesama pecinta modifikasi boskuh,”canda owner yang juga modifikator berpataka Dara Putra Custom.

Demi mendukung konsep idamannya, doi rela hunting custom fuel tank yang terinspirasi dari empang premium Suzuki Stinger yang sudah dipermak demi diletakan diatas frame bawaan pabrik, berikut tutup custom eks variasi pagar. Sementara itu kedok depannya diakui enggan terlalu orsi, cos plat kenteng sudah terlebih dahulu dipersiapkan untuk mengimbangi tancapan headlamp jabelan Honda C70 yang trendy disusupi Pro G lamp.

Bukan itu saja bro and sis, hornet a.k.a ekor belakang sebagai identitas mutlak penggemar café racer juga sukses diwujudkan Dhani Athul melalui material custom plat. “Bedanya, hornet yang kubuat dipastikan dilengkapi stoplamp maupun sein mini yang sengaja kubuat agar tidak mengganggu tampilan universalnya,”sahut pemilik, kelar mempercayakan stang lebar merunduk untuk melengkapi solekan bejekan andalan.

Nah, beralih ke sektor kaki, kembali part original A100 berupa penahan bantingan aspal alias sokbreker masih setia diperhatakan. Namun tidak demikian dengan set pelek yang kini berubah kekar selepas ditukar variasi Rossi, mengawal pencakar aspal Swallow white wall beraroma classic yang kompak angker tanpa menggunakan kedua fender ditengah putaran tromol jadulnya.

“Sebagai penyeimbang, dudukan swingarm gua setting sedikit lebih rendah, menemani performa ajrutan NTC yang mengikat area subframe. Sebelumnya mesti gua potong 8 centi serta ditekuk biar lebih maksimal bray yang tentunya tidak melupakan tambahan custom muffler bergaya scrambler beserta jantung pacu lawas C70 yang memiliki desain bulat dengan sentuhan blink blink hasil padepokan krom berplakat Taibantenk asal Tasikmalaya,”bangga Athul. Garang Mang. /Fachmi

Data Modifikasi:
Gastank: Custom, Headlamp: C70, Kedok Depan: Custom, Bodi Blk: Custom, Stoplamp: Variasi, Sein: Variasi, Stang: Custom, Handgrip: Variasi, Stabilizer: Variasi, Oil Cooler: Variasi, Pelek: Rossi, Ban: Swallow, Lengan Ayun: Custom, Suspensi: NTC, Muffler: Custom, Cat & Clear: Blinken, Modifikator: Dara Putra Custom, Sarayuda-Ciamis (dani.adriana28)