Setelah sukses mengguncang dunia motocontes di wilayah Tangsel 2023 silam, kalender sakral 3D Squad Motofest bareng tema anyar “Highest Modify War” dipastikan siap menyapa modifstylerz tanah air, pasalnya event yang dikemas lebih istimewa tersebut dipentaskan Sabtu dan Minggu (14-15 Desember 2024) mendatang.
Bersama Optimizer Event Organizer, Dhony selaku pelaksana motocontest yang juga seniman modif sarat prestasi mengatakan, ajang kali kedua ini akan mendaulat Bandara Udara Pondok Cabe (Lapangan Skadron 21 Sena Penerbad), Pamulang, Tangsel tersebut bakal disesaki ratusan karya modif keren dari berbagai wilayah pulau Jawa, bahkan perwakilan Sumatera.
“Kita akan menyuguhkan total 20 kategori kontes, berikut 60 best meet up category serta 2 kategori special bersama juri juri hebat yang merupakan kolaborasi dari tim Motostylerz, Mamostyle serta Mionizer dalam mengawal seluruh kompetisi yang pastinya penuh dengan hadiah menggiurkan,”ungkap Dhony.
Yes, untuk juara di seluruh kategori kontes yang bisa kalian ikuti dengan mahar pendaftaran 300K (online) dan 350K (on the spot) akan mendapatkan uang pembinaan ajib sob. Juara 1 mendapatkan 1 Juta dan tropi juga sertifikat, juara 2 mendapatkan 750K dan tropi juga sertifikat, Juara 3 mendapatkan 500K dan tropi juga sertifikat, sementara juara 4 serta juara 5 mendapatkan tropi juga sertifikat.
Nggak kalah menariknya, ada juga hadiah keren jutaan rupiah di 2 kategori tambahan, dan pastinya bagi yang mengikuti best meet up category cukup mengikuti dengan pendaftaran 150K dengan menghubungi official di nomor 0857-7338-2037 (Fadil) maupun ke nomor 0896-3052-0756 (Suci).
Mantabnya lagi, 3D Squad Motofest Vol 2 ini pastinya bakal jadi momen motocontest termegah di akhir kalender 2024 karena turut mempersembahkan special performamance dari Cak Shodiq dan All Artist New Monata, Momonon, Miracle Of Destruction, Ade Jigo hingga Koer Stone. Jangan lupa juga ada banyak doorprize serta grandprize 1 unit motor RX King buat kalian yang beruntung. /MS