Rangkaian aktivitas kembali dilakukan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) untuk melanjutkan perkenalan Suzuki GSX150 Bandit kepada masyarakat luas. Kegiatan ngaspal bertemakan “GSX150 Bandit Turing Teman Satu Tujuan” ini akan dilakukan selama 4 hari (22-25 Oktober) dan diikuti 13 jurnalis, serta 2 lady biker yang sudah memiliki jam terbang tinggi di dunia turing nasional. “Kami sangat bangga kota Surabaya dipercaya menjadi titik awal perjalanan tim yang akan berlabuh finish di kota Bandung,”buka Aceng Ulumudin, Sales Area East Java, Sulawesi & East Indonesia 2W Section Head PT. SIS kelar melepas rombongan di Hotel Harris, kawasan Gubeng, Surabaya.
Perjalanan darat penuh tantangan ini akan menjadi contoh kekompakan tim saat mengeksplorasi potensi Suzuki GSX150 Bandit, sekaligus memperkenalkan rute touring yang menyenangkan, menantang yang dapat diikuti oleh penggemar touring lainnya. Untuk etape pertama, peserta disuguhkan lalu lintas padat kota Pahlawan, Surabaya, berlanjut ke Sidoarjo, Mojosari demi melintasi daerah Pacet-Batu yang memiliki pemandangan alam eksotis. Pastinya bareng trek seru berupa tanjakan terjal, turunan curam dan tikungan tajam, mengingat rute ini tidak jau dari Gunung Arjuna. Lepas dari kota Batu Malang, rombongan semangat riding ke daerah Kediri melalui kawasan Pare yang sontak dijadikan ajang gasspoll peserta menembus speed 110km/jam, berikut melumat aspal berkelok dan elevasi yang cukup menguras tenaga di hari pertama, serta finish di kota Tulungagung yang memiliki beragam pariwisatanya.
Tidak hanya 15 rider utama yang menikmati indahnya perjalanan di Jawa Timur. Agenda sakral GSX150 Bandit Turing Teman Satu Tujuan ini juga diikuti salah satu perwakilan Management PT. SIS, yaitu Mr. Mimuro Shunichi – Asst. to Department Head of Sales & Marketing 2W. Meski perdana melakukan touring di Indonesia, Mimuro sangat profesional dalam berkendara dan cepat beradaptasi dengan lintasan di etape pertama dengan total tempuh 289KM. Di hari Selasa (23 Oktober) ini tim melanjutkan perjalanan menuju Pacitan dan Yogyakarta yang menjadi finish rider di etape kedua. Sementara lintas selatan Jawa Barat, seperti Pangandaran dijadwalkan sebagai destinasi etape ke 3 dan berakhir di kota Bandung (kamis) mendatang. Foto: Putra, Penulis: Rob