Semangat perform beda di genre thailook sudah menjadi pilihan Septian Maulidani alias Ical. Bukan dengan tunggangan bersistem CVT yang notabene kerap membanjiri setiap hajatan kontes, melainkan pede menjadikan Satria RU sebagai maskot andalannya. “Bangga dong boskuh, apalagi bisa tampil maksimal diantara kreasi terbaik Jawa Barat,”bilang warga Karokok Selatan, Telagasari, Karawang.
Sempat dipusingkan hunting partner modifikasi yang mengerti akan obesinya, doi pun akhirnya melabuhkan bejekannya ke workshop Anugrah Modified dibawah komando bro Indra yang ngehits dengan seabrek kreasi multi tema dan painting. Impian pemilik pun sukses direalisasikanbareng penggunaan repaint segar di sekujur uniform bawaan pabrik melalui kolabs orange dan white colour baritual Autoglow feat Nippon berfinishing KCC.
Betewe, buat mengimbangi warna modis barunya, desain sticker khas thailook lover tanah air yang digawe nyentrik di markas Ransshop asal Kudus turut dipersembahkan, kelar jok lawasnya berganti motif karbon merek Biker, sekaligus penambahan nyentrik keranjang jabelan RGV. “Sementara pendongkrak area kemudi mengandalkan handgrip Ibad, ditemani gas spontan Active, handle variasi serta set mirror bertuliskan Modis untuk mendukung aktifitas gaul harian owner,”sahut modifikator.
Menambah kepuasaan total renovasinya, tak lupa set roda cub 2T andalan Suzuki jahitan 2002 sepakat diremajakan. Memadukan pelek gold Zipp dengan pelumat aspal Duro diakui lebih terlihat serasi. Apalagi hentakan depan diredam bottom RCY, berikut ciet Fastbike berkaliper Brembo. Sedangkan buritannya digawangi suspensi K-Tech, tanpa meninggalkan detailing mutlak SX muffler, footstep Pro Fit & JFK untuk closing terbaiknya. Kece Boskuh. /Foto: Nuadjah, /Naskah: Jhoyz
Data Modifikasi:
Cat: Autoglow & Nippon, Clear: KCC, Keranjang: RGV, Jok: Biker, Handgrip: Ibad, Handle: Variasi, Spion: Modish, Saklar: Variasi, Tromol Dpn: Mio, Pelek: Zipp, Ban: Duro, Spoke: Osaki, Cakram: Fastbike, Kaliper: Brembo, Sokbreker: RCY, Suspensi: K-Tech, Footrest: Pro Fit & JFK, Knalpot: SX Muffler, Custom Sticker: Ransshop, Jl. Kyai Telingsing Sunggingan No 95A-Kudus (085826000640), Modifikator: Anugrah Brush, Jl. Pasundan RT02/RW18, Kec Karawang Barat, Kab Karawang-Jawa Barat (085726348543)